Aplikasi Pelacak Hp Android Terbaik 2017 / 2018

Pernahkah kalian kehilangan hp kesayangan kalian ? Kalau iya pernah sekarang jangan sampai kehilangan lagi yah. Oke kali ini saya akan membahas tentang aplikasi android yang mampu melacak hp android yang hilang. Aplikasi ini tentunya sangat akurat untuk melacak hp yang hilang.



Bahkan, beberapa aplikasi pelacak HP Android yang hilang ini dapat melacak keberadaan HP hanya lewat internet, dengan nomor HP, melalui gmail, bahkan melalui imei. Namun, kira-kira adakah aplikasi pelacak HP dalam keadaan mati atau tanpa GPS ? Ada yuk simak baik baik yah ulasan saya berikut ini tentang 4 Aplikasi Pelacak Hp Android Terbaik.
4 Aplikasi Pelacak Hp Android

1. Find My Device

Find My Device
Aplikasi Pelacak Hp Android Terbaik 2017 / 2018

Kalian dapat mencari ponsel kalian yang hilang dengan menggunakan aplikasi yang satu ini. Aplikasi ini mempunya fitur utama untuk menemukan hp kalian yang hilang, fitur yang pertama adalah Locate your phone fitur ini dapat memberikan informasi kepada anda tentang keberadaan hp yang kalian lacak. Fitur ke dua yaitu erase and lock fitur ini dapat mengunci smartphone, dan menghapus setiap pesan. Fitur ke tiga yakni play a sound fitur ini dapat membunyikan ponsel kalian.

2. Mobile Number Locator

Mobile Number Locator
Aplikasi Pelacak Hp Android Terbaik 2017 / 2018

Sesuai dengan nama aplikasinya, Mobile Number Locator merupakan salah satu aplikasi pelacak HP Android yang hilang dengan mengandalkan nomor HP layaknya aplikasi Friend Locator. Mobile Number Locator mengusung fitur dimana mencari HP Android dengan kode STD dan kode ISD. Dan, Anda tak perlu bergantung pada internet artinya aplikasi Mobile Number Locator ini offline. Temukan lokasi HP Android yang hilang dengan mudah tanpa ribet. Dapatkan kembali HP Android Anda dari tangan-tangan jahil.

3. Family Locator

Aplikasi Pelacak Hp Android Terbaik 2017 / 2018

Temukan lokasi HP Android yang telah dicuri dengan aplikasi pelacak HP Android yang hilang, Family Locator. Aplikasi ini akan menampilkan dan mencium keberadaan ponsel yang dicuri dengan menggunakan GPS. Tentu dengan aplikasi ini, keluarga Anda juga bisa ikut melacak keberadaan ponsel Anda. Jadi, dengan mudahnya Anda bisa menemukan dan menggunakan kembali HP Android Anda. Tak perlu repot menggunakannya, Family Locator memang dirancang semudah mungkin untuk bisa Anda gunakan dan Anda manfaatkan untuk melakukan tracking lokasi HP Anda.

4. Find My Phone

Temukan Ponselku
Aplikasi Pelacak Hp Android Terbaik 2017 / 2018

Find My Phone juga sebuah aplikasi pelacak HP Android yang hilang juga membantu para pengguna Android ketika sedang bingung mencari ponsel canggihnya yang entah berada dimana. Aplikasi Find My Phone akan memberikan lokasi HP Anda secara Real-Time.

Tak hanya sekedar memberikan informasi lokasi saja, bahkan aplikasi Find My Phone akan memberikan History kemana saja HP Anda dibawa pergi. Jadi, Anda tak hanya dapat melacak lokasi terakhir, namun juga dapat melihat lokasi-lokasi terakhir HP Anda.

Mungkin itu saja Aplikasi Pelacak Hp Android Yang Hilang, semoga dapat membantu kalian untuk menemukan kembali Hp yang kalian miliki.

Sumber: https://carisinyal.com/?p=13348

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Aplikasi Pelacak Hp Android Terbaik 2017 / 2018"

Post a Comment